Bus adalah salah satu transportasi umum yang paling sering digunakan masyarakat. Mulai dari bus kota dengan fasilitas seadanya sampai bus pariwisata yang cukup mewah. Harga tiket bus juga lebih murah dibandingkan pesawat. Jadi kalau kita hendak bepergian ke tempat yang agak jauh, bus bisa menjadi pilihan yang tepat.
Supaya perjalanan naik bus lebih lancar, kita perlu tahu posisi kursi yang tepat. Bisa berpengaruh banyak lo! Kalau salah pilih kursi, bisa-bisa perjalanan kita jadi nggak nyaman dan bahkan mungkin mabuk darat. Yuk simak triknya berikut ini!
Dengan duduk di dekat lorong, kita bisa memiringkan kaki sehingga lebih leluasa. Posisi ini cocok banget untuk orang-orang yang bertubuh tinggi. Sebab biasanya, jarak antara suatu kursi dengan kursi di depannya nggak terlalu jauh, jadi kaki seolah tertekan. Solusinya adalah memilih posisi di dekat lorong. Kita juga bisa lebih leluasa kalau hendak keluar saat bus sudah mencapai tujuan.
Kalau duduk tepat di belakangnya, kita bisa memperingatkan sopir untuk berhati-hati seandainya bus melaju terlalu cepat. Posisi ini juga dianggap paling aman. Sebab kalau terjadi kecelakaan, biasanya sopir berusaha menyelamatkan penumpang yang berada paling dekat dengan dirinya. Keuntungan lainnya, kita bertanya “sudah sampai mana?” dengan gampang kepada sang sopir.
Tentunya kita nggak berharap bakal terjadi kecelakaan selama bepergian dengan bus. Namun apa salahnya berhati-hati? Sebaiknya hindari kursi paling depan dan belakang. Sebab biasanya, tabrakan terjadi di bagian tersebut. Penumpang yang duduk di sana pun lebih rawan menjadi korban.
Kalau duduk di kursi paling depan, kita memang bisa melihat pemandangan dengan leluasa. Namun untuk sebagian orang, posisi ini justru membuat kepala pusing karena terus-menerus melihat pemandangan dalam skala besar. Kalau kamu termasuk orang yang gampang pusing, hindarilah posisi ini~
Guncangan roda paling terasa di bagian depan dan belakang bus. Jadi kalau duduk di bagian tengah, kita bakal merasa lebih nyaman. Posisi ini cocok untuk orang yang gampang mabuk darat. Para penumpang juga bisa tidur dengan nyenyak di bagian tengah karena guncangan rodanya nggak terlalu terasa.
Itulah berbagai posisi kursi bus yang perlu kita ketahui. Ada yang nyaman untuk sebagian orang, tetapi ada juga yang kurang nyaman. Bisa jadi referensi nih sebelum kita membeli tiket bus~
Sumber : https://www.hipwee.com/travel/jenis-kursi-bus/